Bagi anda yang belajar SEO khususnya SEO Organik, mengetahui karakteristik google sangat penting, karena target dari SEO adalah memenangkan halaman utama di Google dan jika sudah sama sama tau apa yang diinginkan oleh Google, maka kita cukup ikuti saja keinginan dari google tersebut. Saya simulasikan seperti ini : Jika anda sebagai orang tua menginginkan kelakuan anak anda seperti yang anda mau, biasanya para orang tua juga akan memberikan apa yang diinginkan oleh anak tersebut.
Apa yang Google inginkan?
- Google suka kejujuran, bukan sebuah informasi tipuan. Dewasa ini banyak sekali blog atau website memberikan informasi yang tidak relevan yang hanya ingin menjaring pengunjung. Hal ini sebenarnya tidak disukai oleh Google, pastinya google juga ingin terlihat baik dimata pengguna internet. Jika menggunakan Informasi yang jelas, lengkap dan tidak menyesatkan pengguna maka google akan memberikan anda halaman pertama.
- Google menyukai informasi yang mampu menjadi pelengkap, memiliki Unsur Unik atau kabaruan atau yang sedang trending. Silahkan anda kupas dengan bahasa anda sendiri dan itu nilai poin plus pembeda dari artikel blog lain.
- Google suka informasi yang berkualitas, bukan ala kadarnya. Banyak pakar SEO mengatakan "Content is a King" hal ini tidaklah salah, karena google menyukai konten yang berkualitas dan lengkap
- Google menyukai informasi yang meberikan Pengetahuan, Mengandung Solusi dan Lengkap. lawan kata dari ini adalah Google tidak menyukai informasi yang tidak lengkap, berantakan maupun tercecer.
Demikian beberapa Karakteristik Mesin Pencari Google, semoga bermanfaat bagi Sobat Maxikom yang sedang belajar SEO.